Saturday, April 20, 2024
Internasional

Anadolu Agency siap liput pemilihan kepala daerah di Turki

TURKINESIA.NET – ANKARA. Anadolu Agency akan meliput pemilihan kepala daerah serentak di Turki pada 31 Maret dan akan menyiarkan beritanya kepada para pelanggan di seluruh dunia dalam 13 bahasa.

Sebagai kantor berita terbesar di Turki, Anadolu Agency telah memberikan informasi yang cepat dan paling akurat pada pemilihan dan referendum terdahulu.

Sebelumnya, Anadolu Agency telah membuat sistem dan perangkat lunak untuk mengumumkan hasil pemilihan langsung dari kotak suara.

Pada pemilihan kepala daerah yang akan datang, Anadolu Agency juga akan meliput dengan cara yang sama.

“Kami telah menyelesaikan semua persiapan dari staf kami untuk menyampaikan kebenaran dengan cara tercepat,” kata Direktur Jenderal Anadolu Agency Senol Kazanci.

Kazanci mengatakan Anadolu Agency akan memberitakan liputannya kepada 2.250 pelanggan melalui siaran khusus hasil pemilihan.

“Turki dapat mengikuti hasil tercepat dan paling akurat dari Anadolu Agency sekali lagi,” tambah dia.

Kazanci mengatakan Anadolu Agency telah membuktikan kepada publik Turki dan global bahwa hasil pemilihan yang diberitakan 100 persen sesuai dengan hasil dari Dewan Pemilihan Umum, meskipun kantor berita itu mendapat berbagai serangan teknis dan menjadi korban operasi persepsi pada malam pemilihan.

Berita soal pemilihan kepala daerah akan dipublikasi dalam bahasa Turki, Inggris, Arab, Persia, BHS (Bosnia, Kroasia, Serbia), Prancis, Spanyol, Rusia, Indonesia, Albania, Makedonia, serta dialek Kurmanchi dan Sorani dari Kurdi. [Anadolu Agency]

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
error: Content is protected !!
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
%d