Friday, March 29, 2024
Pendidikan

Pendaftaran beasiswa Turki mulai pada Jumat ini hingga 20 Februari

TURKINESIA.NET – ANKARA. Pendaftaran program beasiswa yang ditawarkan oleh Direktorat Urusan Luar Negeri untuk Komunitas dan Kerabat Turki (YTB) bagi pelajar internasional dimulai pada Jumat 10 Januari.

Program Turkiye Scholarships, juga dikenal sebagai Turkiye Burslari, menawarkan berbagai program untuk setiap program studi, termasuk sarjana, pascasarjana, penelitian dan pendidikan bahasa di universitas paling bergengsi di Turki bagi mahasiswa dan peneliti internasional.

Pendaftaran hanya dapat dilakukan online melalui website www.turkiyeburslari.gov dan akan berlangsung hingga 20 Februari.

Setelah melalui proses pendaftaran, pelajar terpilih akan diundang untuk wawancara di hampir 100 lokasi di seluruh dunia.

YTB ​​juga memungkinkan wawancara dengan video conference untuk para pelamar yang tidak dapat hadir di tempat wawancara karena tak dapat mengakses ke lokasi terdekat.

Para kandidat yang lolos wawancara yang dilakukan oleh akademisi dan ahli YTB, akan datang ke Turki dan mengambil kelas bahasa Turki secara gratis di tahun pertama studi mereka.

Para mahasiswa yang berhasil lulus ujian bahasa dan menerima nilai tertentu dapat memulai studi utama mereka.

Para penerima beasiswa juga dapat mengikuti ujian bahasa Turki dan menerima sertifikat grade C1, mereka bisa langsung memulai kuliah utama mereka tanpa harus mengambil kelas bahasa Turki.

Setelah itu, mereka mendaftarkan diri ke universitas berdasarkan preferensi mereka.

Beasiswa termasuk akomodasi, tunjangan, serta asuransi kesehatan dan tiket pesawat ke Turki dan kembali ke negaranya setelah lulus.

Setelah kelulusan, para mahasiswa akan terus berhubungan dengan Turki dan menjadi jembatan secara sukarela yang menghubungkan Turki dan negara asal mereka.

Untuk mempertahankan ikatan ini, jaringan Alumni Turki telah dibentuk dengan lebih dari 150.000 anggota dari 160 negara.

Program ini diluncurkan pada 2012, dan YTB telah menerima 146.600 pendaftaran, jumlah rekor, dari 167 negara tahun lalu, yang memungkinkan Turki menjadi pusat pendidikan bagi siswa internasional.

Didirikan pada tahun 2010, YTB bertanggung jawab untuk mengoordinasikan kegiatan warga Turki yang tinggal di luar negeri dan mengembangkan hubungan dengan negara lain melalui kegiatan ekonomi, sosial dan budaya.

Sumber: Anadolu Agency Indonesia

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

3 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Danil naputra
Danil naputra
4 years ago

I wan smart

Shelistia putri
Shelistia putri
4 years ago

Semoga para yang daftar terpilih aamiin

Sekar a.s mayzella ananda
Sekar a.s mayzella ananda
4 years ago

Jurusan apa aja ka

error: Content is protected !!
3
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
%d