Friday, March 29, 2024
Bilateral

Turki kutuk keras upaya pembunuhan Presiden Venezuela

TURKINESIA.NET – ANKARA. Turki “mengutuk keras” upaya pembunuhan terhadap Presiden Venezuela Nicolas Maduro, Kementerian Luar Negeri mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Minggu (05/08).

Aksi penyelamatan Maduro merupakan hiburan terbesar setelah serangan tersebut, menurut pernyataan. Turki juga berharap ketujuh tentara yang terluka bisa pulih dengan cepat.

“Selama masa sulit ini Turki akan berdiri  bersama rakyat Venezuela yang ramah dan penuh persaudaraan, Presiden Maduro, keluarganya dan semua pejabat pemerintah,” lanjut pernyataan Kemenlu Turki.

“Keberlangsungan stabilitas, kemakmuran, perdamaian dan keamanan di Venezuela merupakan harapan terbesar kami. Ini juga penting bagi stabilitas regional dan perdamaian dunia.”

Direktur Komunikasi di Kepresidenan Turki Fahrettin Altun juga mengutuk upaya pembunuhan.

“Turki berdiri bersama rakyat Venezuela dan pemimpin mereka yang terpilih secara demokratis. Kami mengharapkan pemulihan yang cepat kepada Bapak Presiden dan Venezuela,” Altun menulis di Twitter.

Juru bicara kepresidenan Ibrahim Kalın juga menyatakan dukungan untuk Maduro, berbagi gambar dari keduanya bersama dengan keterangan: “kuatlah sahabatku!”

Insiden penyerangan terhadap Maduro terjadi ketika dirinya menghadiri acara ulang tahun tentara nasional Venezuela ke-81 di Caracas. Saat tengah berpidato, tiba-tiba dua pesawat nirawak yang dilengkapi peledak meledak di dekatnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
error: Content is protected !!
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
%d