Sunday, June 11, 2023
Bilateral

Turki raih dukungan penuh soal Selandia Baru di PBB

TURKINESIA.NET – NEW YORK. Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu mengajukan sebuah resolusi kepada Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk memerangi terorisme dan tindakan kekerasan lainnya yang dilandaskan agama atau kepercayaan.

Dalam resolusi itu Turki mengajak semua pihak internasional mengutuk serangan teroris terhadap Muslim di Selandia Baru dan meminta semuanya mengambil antisipasi yang diperlukan untuk mencegah terjadinya kembali tindakan kekerasan seperti itu.

Semua negara anggota PBB memberikan dukungan kepada Turki, sehingga rancangan resolusi dari Turki itu disetujui dengan suara bulat di Majelis Umum PBB.

Setelah menghadiri rapat di PBB, Cavusoglu bertemu dengan Perwakilan Tinggi Aliansi Peradaban PBB, Miguel Moratinos di Markas Besar PBB.

[adinserter block=”1″]

“Dalam pertemuan itu kami dengan Moratinos menekankan bahwa Aliansi Peradaban harus memainkan peran penting dalam perjuangan global melawan Islamophobia, xenophobia dan ujaran kebencian,” tutur Cavusoglu dalam pernyataannya di Twitter.

Selain itu, selama berada di New York Cavusoglu bertemu dengan perwakilan terkemuka dari masyarakat Turki di kota tersebut.

Selama menghadiri berbagai pertemuan di New York, Cavusoglu ditemani dengan Perwakilan Tetap Turki untuk PBB, Feridun Sinirlioglu serta Konsul Jenderal Turki di New York, Alper Aktas. [Anadolu Agency]

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
error: Content is protected !!
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
%d bloggers like this: