Friday, March 29, 2024
Internasional

Turki tangkap enam tentara terduga anggota FETO

TURKINESIA.NET – ANKARA. Enam orang ditangkap di seluruh penjuru Turki karena diduga sebagai anggota Organisasi Teroris Fetullah (FETO), kelompok di balik percobaan kudeta tahun 2016.

Jaksa penuntut Turki di Ankara pada Jumat mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk sembilan personel Angkatan Udara, termasuk empat eks tentara dan lima tentara aktif yang ditangguhkan.

Saat ini polisi Turki melanjutkan operasi untuk menangkap tiga tersangka lainnya.

FETO dan pemimpinnya yang berbasis di Amerika Serikat, Fetullah Gulen, merancang kudeta pada 15 Juli 2016, yang menyebabkan 251 orang tewas dan hampir 2.200 terluka.

Ankara menuding FETO berada di balik kampanye jangka panjang untuk menggulingkan negara melalui infiltrasi lembaga-lembaga Turki, khususnya militer, polisi, dan pengadilan. [Anadolu Agency]

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
error: Content is protected !!
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
%d