Friday, March 29, 2024
Wisata

Turkish Airlines tawarkan program wisata gratis pada penumpang transit

TURKINESIA.NET – ISTANBUL.  Maskapai penerbangan nasional Turki, Turkish Airlines menawarkan program wisata gratis mengunjungi situs sejarah dan tempat-tempat indah kepada penumpang transit di Istanbul.

Dengan memilih Bandara Istanbul sebagai tempat persinggahan, penumpang transit internasional Turkish Airlines yang memiliki waktu koneksi antara 6 hingga 24 jam dapat mengunjungi tempat-tempat populer di dalam kota Istanbul dengan nyaman dan gratis.

Penumpang akan dijemput dari Bandara Istanbul dengan kendaraan “Touristanbul”, setelah selesai berwisata mereka akan diantarkan kembali ke bandara untuk melanjutkan penerbangan selanjutnya.

Dengan program wisata itu THY bertujuan meningkatkan kepuasan penumpang, menambah pasar penumpang transit internasional dan mempromosikan pariwisata negaranya.

THY mengadakan enam jadwal tour berbeda tiap harinya. Selain itu, sejak Mei ini maskapai nasional Turki itu menambahkan program tour Selat Istanbul pada malam hari.

Manajer Pemasaran Program Wisata THY Abdullah Yormaz, mengatakan kepada wartawan yang berpartisipasi dalam program wisata di Selat Bosphorus bahwa maskapainya telah mengadakan program wisata gratis untuk para penumpang transit internasional di Istanbul sejak tahun 2009 lalu.

Yormaz mengungkapkan program wisata gratis itu diminati oleh penumpang dari 163 negara, seperti Amerika Serikat, Inggris, Rusia dan negara-negara Asia.

[adinserter block=”1″]

Tahun lalu, 67.400 penumpang telah mengikuti proyek program wisata ini. Selain itu, sebanyak 15 ribu penumpang dalam 4 bulan pertama tahun ini juga telah menikmati keindahan Istanbul bersama program yang mereka tawarkan itu.

Yormaz mengatakan, para tamu yang mengikuti program wisata gratis akan dibawa ke kompleks Masjid Biru (Sultan Ahmet), di dalamnya ada Istana Topkapi, Museum Hagia Sophia, Museum Sains dan Teknologi Istanbul, Museum Seni Islam-Turki, serta Istana Dolmabahce.

“Penumpang kami sama sekali tak melakukan pembayaran untuk program wisata atau hidangan makanan yang kami berikan,” tutur Yormaz.

[adinserter block=”1″]

THY memberikan layanan ini gratis. “Sepengetahuan saya, selain THY tak ada maskapai lain di dunia yang memberikan program wisata, makanan gratis dan tiket masuk museum secara gratis, ” ujar dia. [Anadolu Agency]

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
error: Content is protected !!
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
%d